Ali Wafa: Seandainya bisa Diulang, Saya Sangat Ingin Mengulang Belajar Lagi di FDI
Ali Wafa: Seandainya bisa Diulang, Saya Sangat Ingin Mengulang Belajar Lagi di FDI
Dalam acara Pembekalan Wisudawan/wati ke-114/57 yang digelar Rabu (27/11/19) Fdi menghadirkan Ali Wafa, S.S.I. alumni angkatan Tahun 2010 dan wisuda 2014 untuk memberikan testimoni sebagai Alumni FDI. Dalam testimoninya Ali menyampaikan “Saya sampai seperti ini sebab musababnya karena Guru-guru (Dosen) FDI, jangan lupakan kita pernah belajar disini (FDI). Saya Tahun 2010 masuk FDI dengan baik, belajar dengan baik, keluar/lulus Tahun 2014 dengan baik, maka alhamdulillah saat ini Saya berkarir dengan baik juga. Sekarang menjadi pengajar di Darussunnah, dan ilmu-ilmu yang dipelajari di FDI sangatlah terpakai dan berhubungan dengan Saya. Seandainya bisa diulang masa-masa belajar di FDI maka Saya sangat ingin mengulang belajar lagi.” imbuhnya. Dia juga berpesan agar alumni tidak melupakan almamaternya. Diambil dari website cariustadz.id Ali saat ini menjadi ketua Biksah, Lembaga Dakwah dan Pengiriman Dai ke Papua, Pembina Majlis Dzikir dan Shalawat Syababul Musthofa Cakung, dan Anggota Ittihad Persaudaraan Imam Masjid se-Indonesia. Di sela-sela kegiatanya tersebut, dosen Tetap Darussunnah International Institute for Hadith Sciences ini juga merangkap sebagai Guru Madrasah Tsanawiyah Aliyah Darussunnah, pengajar di Ma'had Tafsir Mahasiswi Darus Sa'adah, Pondok Pesantren Tunanetra Raudhatul Makfufin. Ali juga dipercaya mengisi kajian dan ceramah agama di Masjid Al-Istiqamah Jaka Sampurna Bekasi, Masjid Al-Barokah Rempoa Ciputat, dan Masjid al-Amanah Sawangan. Di antara karya-karyanya adalah 1). Cara Cermat Memahami Hadis. 2). Menelusuri Jejak Nabi. (as).