7 Rumus Lulus Tepat Waktu di FDI
Sambutan dari Dekan Fakultas Dirasat Islamiyah (FDI) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Dr. M. Syairozi Dimyathi Ilyas, M.Ed., mengawali Webinar Percepatan Studi FDI UIN Jakarta pada hari Jumat, 12 November 2021. Syairozi menyampaikan bahwa ada dua kendala dalam menyelesaikan kuliah, yaitu kepenulisan skripsi dan hafalan Al-Qur’an.
“Memang ada dua kendala yang biasanya dihadapi mahasiswa FDI ketika ingin lulus, skripsi dan hafalan Al-Qur’an. Skripsi yang menggunakan bahasa Arab memberikan tantangan tertentu bagi mahasiswa. Hafalan Al-Quran juga menjadi kendala besar dalam menyelesaikan perkuliahan tepat waktu,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa skripsi yang baik adalah skripsi yang selesai, bukan hanya ide-ide besar yang hanya berjalan setengah jalan. Salah satu cara terbaik untuk membuat skripsi adalah dengan memperbanyak membaca skripsi dan bersungguh-sungguh ketika menuliskannya.
Melalui acara webinar dengan tajuk “Optimalisasi Metodologi Penelitian dalam Penyusunan Skripsi” ini diharapkan bisa mempermudah mahasiswa FDI dalam menyelesaikan studinya.
Pemaparan materi pada webinar ini diisi oleh Sarwenda, S.S.I., MA. Sarwenda merupakan alumni FDI dan sekarang menjabat sebagai dosen tetap di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Aulia Bogor.
Sarwenda menyampaikan materi tentang “Strategi Penulisan Skripsi dengan Sukses”. Materi ini menjelaskan langkah-langkah penulisan skripsi dari awal sampai akhir
Sebelum pemaparan materi, Kaprodi FDI Aida Humaira, S.S.I., MA., menjelaskan cara menyelesaikan kuliah tepat waktu, Ia menyampaikan bahwa ada tujuh langkah agar mahasiswa bisa lulus tepat waktu.
“Setidaknya, ada tujuh rumus agar mahasiswa bisa lulus tepat waktu. Bisa dimulai dari niat, semangat dan optimis, tunaikan hak dan kewajiban, konsultasi dan diskusi, manajemen waktu yang baik, datang ke kampus atau perpustakaan, dan yang terakhir berdoa.” (Tim Jurnalis: Syifa Kamilah, Editor: Suci Amalia).