Pengabdian
Bagi Fakultas Dirasat Islamiyah, pengabdian kepada masyarakat menjadi bagian kehidupan dosen, karena sehari-harinya mereka hidup dan berkembang bersama masyarakat. Banyak dosen yang menjadi pembina, pengurus, dan pengelola Lembaga-lembaga sosial keagamaan di Masyarakat, atau menduduki jabatan di Lembaga nasional maupun internasional. Kegiatan pengabdian dosen Fakultas Dirasat Islamiyah dapat juga diperoleh melalui jaringan kerjasama yang dimiliki oleh fakultas dan dilakukan secara mandiri. Beberapa pengabdian yang dilakukan secara mandiri misalnya dengan pendirian pesantren Tinggi. Pesantren tinggi adalah pesantren yang diselenggarakan untuk mahasiswa.
Pada tahun 2023, terdapat 3 pesantren tinggi yang menampung 40 Mahasiswa. Selain diberi fasilitas gratis, mereka juga dibekali berbagai kemampuan dan skill yang dibutuhkan, Seperti dakwah, hapalan Al-Qur’an, dan kegiatan penunjang lainnya. (Lihat selengkapnya dalam lampiran)
Karena UIN Jakarta memiliki mahasiswa internasional, dosen juga dilibatkan untuk melakukan pengabdian sebagai Pembina asrama mahasiswa Asing. Dosen tersebut, sehari-harinya tinggal di asrama. Di asrama Pembina memberikan wawasan dan pengetahuan kepada mahasiswa asing dalam bentuk pengejaran dan peningkatan skill. Dalam bidang peningkatan pengetahuan dan skill, mahasiswa diberi keterampilan membaca kitab kuning, debat Bahasa Arab dan Inggris, seni rebana, tari, angklung, dan sebagainya.
Selain itu, sebagai bagian dari tugas melaksanakan Tri Darma Perguruan Tinggi kegiatan pengabdian Masyarakat diintegrasikan dengan kegiatan mahasiswa, salah satunya melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN). Setiap tahun, dosen Fakultas Dirasat Islamiyah melakukan pendafataran untuk menjadi dosen pembimbing KKN mahasiswa. Pada tahun 2022 lalu terdapat 5 dosen Fakultas Dirasat Islamiyah yang menjadi dosen pembimbing di berbagai desa di Kabupaten Bogor dan Tangerang. Kolaborasi dosen dengan mahasiswa tidak hanya terbatas pada kegiatan pengabdian, tetapi di semua aspek dalam kegiatan Tri Darma Perguruan Tinggi.
Mitra Kerjasama