pendidikan

Pendidikan

Fakultas Dirasat Islamiyah Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta merupakan replikasi Fakultas Dirasat Islamiyah di Universitas Al-Azhar Mesir, sehingga mutu akademiknya berstandar universitas Al-Azhar. Dengan status tersebut, maka Fakultas Dirasat Islamiyah merupakan satu-satuya fakultas di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan dengan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar perkuliahan. Meskipun disebut sebagai kembaran Fakultas Dirasat Islamiyah Universitas Al-Azhar, Fakultas Dirasat Islamiyah UIN Jakarta memiliki beberapa kelebihan lain. Fakultas Dirasat Islamiyah Uin Jakarta memiliki perpaduan kurikulum keislaman dan keindonesiaan, 

sehingga lulusannya tetapi memiliki karakter khas bangsa Indonesia. Selain diwajibkan menulis skripsi dalam bahasa arab, mahasiswa juga diwajibkan menghafal 8 juz al-qur’an untuk dapat lulus dari Fakultas Dirasat Islamiyah. Fakultas Dirasat Islamiyah menyelenggarakan 2 jenjang pendidikan, yaitu Strata 1 (8-14 semester) dan magister (4-8 semester). Mahasiswa S1 Fakulta Dirasat Islamiyah diberikan keahlian sesuai peminatan, yaitu Ilmu Ushuluddin, Ilmu Syariah, dan Ilmu Bahasa Arab. Adapun magister, terdapat Syariah Islamiyah, Al-Qur’an Wa Al-Sunnah, Bahasa dan Sastera Arab, dan Akidah Islamiyah. Tenaga pendidik di Fakultas Dirasat Islamiyah 90 % lulusan Universitas Al Azhar Mesir dan  berbagai Universitas Timur Tengah lainnya, dan 10 % merupakan alumni Fakultas Dirasat Islamiyah yang mengabdikan diri kepada almamaternya.