Data & Fakta Fakultas Dirasat Islamiyah


2

Program Studi

22

Tenaga Pendidik

812

Mahasiswa

Pendidikan

Fakultas Dirasat Islamiyah Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta merupakan replikasi Fakultas Dirasat Islamiyah di Universitas Al-Azhar Mesir, sehingga mutu akademiknya berstandar universitas Al-Azhar. Dengan status tersebut, maka Fakultas Dirasat Islamiyah merupakan satu-satuya fakultas di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan dengan bahasa Arab sebagai bahasa pengantar perkuliahan.

pendidikan

Penelitian

Fakultas Dirasat Islamiyah berkomitmen untuk senantiasa membangun budaya akademik di kalangan dosen dan mahasiswa. Salah satu caranya adalah dengan mendorong dosen untuk melakukan penelitian dalam bidang keahliannya. Saat ini ada dua jalur pemberian hibah penelitian yang dapat diakses oleh dosen Fakultas Dirasat Islamiyah, yaitu Pusat Penelitian dan Penerbitan UIN Jakarta dan Kementerian Agama RI.

WhatsApp Image 2023-11-23 at 13.49.56

Pengabdian Masyarakat

Bagi Fakultas Dirasat Islamiyah, pengabdian kepada masyarakat menjadi bagian kehidupan dosen, karena sehari-harinya mereka hidup dan berkembang bersama masyarakat. Banyak dosen yang menjadi pembina, pengurus, dan pengelola Lembaga-lembaga sosial keagamaan di Masyarakat, atau menduduki jabatan di Lembaga nasional maupun internasional. Kegiatan pengabdian dosen Fakultas Dirasat Islamiyah dapat juga diperoleh melalui jaringan kerjasama yang dimiliki oleh fakultas dan dilakukan secara mandiri. Beberapa pengabdian yang dilakukan secara mandiri misalnya dengan pendirian pesantren Tinggi. Pesantren tinggi adalah pesantren yang diselenggarakan untuk mahasiswa. 

Pengabdian