Workshop Kepemimpinan untuk Mahasiswa
Workshop Kepemimpinan untuk Mahasiswa

Fakultas Dirasat Islamiyah (FDI) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta melaksanakan Workshop Kepemimpinan untuk Mahasiswa dengan tema “How to Delevelop a Leadership Character” pada Kamis, 20 Oktober 2016 dari Pukul 09.00 sd 12.30 bertempat di Aula Lt. 2 FDI.

“Tujuan dan Manfaat kegiatan tersebut adalah: 1) Mahasiswa memperoleh wawasan terkait kepemimpinan dan manfaatnya bagi karier mereka saat lulus;  2) Mahasiswa mengetahui bagaimana cara mengembangkan karakter kepemimpinan; 3) Mahasiswa sebagai calon sarjana siap menjadi pemimpin yang berkarakter saat terjun dalam sebuah organisasi maupun dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat” tutur Dr. Cahya Buana selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama.

Acara workshop dibuka oleh Dr. Hamka Hasan, Lc., M.A. selaku Dekan FDI, dalam pemaparannya acara tersebut berkaitan dengan kerjasama FDI dengan KAHFI BBC Motivator School mengingat semua narasumbernya dari KAHFI dan salasatunya bahkan alumni FDI Angaktan Tahun 2005 yaitu Muhammad Mamduh Nuruddin, S.S.I., C.Ht., M.CHC., M.Pd. (Trainer Public Speaking, komunikasi dan Hipnotis, Motivator, dan Hyprnotheraphist) sedangkan narasumber lainnya yaitu Ripan Karlianto, S.Kom., C.Ht., C.Hc. (Executive Trainer di Merry Riana Learning Centre).

Materi yang disampaikan diantaranya: Pertama, Teknik Public Speaking. Kedua, Be a Creat Human: Menjadi Manusia yang Bermanfaat dan Menyenangkan.

Peserta acara tersebut diperuntukkan mahasiswa semester 5 dan semester 7, walaupun pada awalnya terasa kaku tapi setelah 40 menit acara tersebut terasa menarik, karena materi yang disampaikan benar-benar akan bermanfaat bagi mahasiswa, baik pengurus organisasi ataupun mahasiswa pada umumnya, sebagai bekal mereka berkiprah di dunia kerja atau di masyarakat.

Untuk lebih lengkapnya acara tersebut bisa dilihat dalam dokumen video pada arsip Galeri website fdi.uinjkt.ac.id (AS).